Hari ini aku membaca komentar di blog tetangga, yang berisi: orang takut memulai menulis karena takut tulisannya dianggap jelek. Aku tergelitik membacanya. Memang benar komentar teman saya ini. Tapi saya jadi berpikir, ''bagaimana dengan seorang yang sudah mulai menulis, apa yang dia takutkan ? ''. Mana yang lebih ditakutkan seorang penulis: Salah Tulis ataukah Tulis Salah ?
Tak semua penulis punya pengetahuan mengenai standard penulisan. Jadi kadang susunan tulisannya tidak teratur. Apakah salah ? Menurutku tidak, karena kalau kita mencoba untuk membaca dengan seksama, mencoba mengerti penuturan tulisannya dengan kerendahan hati, kita pasti tahu apa sebenarnya isi tulisan yang ingin disampaikan oleh penulis tersebut. Kadangkala kita harus beradaptasi dengan model tulisannya, hingga kita mengerti inti tulisannya.
Lain halnya pada seorang penulis yang mencoba kreativ, bebas berekspresi, mencoba kontroversial, yang jauh melenceng dari norma kehidupan masyarakat. Tulisannya membuat gerah pembacanya dan kadang meyesatkan. Dan iapun tidak ambil pusing bagaimana tanggapan pembacanya, karena ia tidak merasa bertanggungjawab dampak dari tulisannya itu.
Mana yang lebih baik: Salah Tulis atau Tulis Salah ? Aku seh cenderung tidak ingin menulis yang ''salah'' daripada cara penulisanku yang ''salah''. Bagaimana menurut kamu ?
5 comments:
:-)
Lebih baik penulisanku yang salah, karena dengan demikian aku sudah mendapat beberapa nilai plus, dua diantaranya yaitu:
1. Belajar
Adalah sebuah sunnatullah bahwa segala sesuatu membutuhkan proses. Jadi, bentuk penulisan yang salah merupakan salah satu proses menuju ke penulisan yang benar.
2. Berani
Tentu dong, aku tahu bahwa penulisanku salah, tapi aku tetap cuek beybeh mempublikasikan tulisanku ini. Berani or PD adalah modah utama untuk menulis, tanpa keberanian kita tidak akan memulai menulis.
Sedangkan menulis yang 'salah' dapat menyebabkan masalah antara si penulis dan si pembaca, sehingga tulisan itu tidak lagi membuat orang saling berkasih sayang atau menyebarkan kebaikan melainkan membuat orang saling bermusuhan...
oh iya... ada juga loh yang nulis takut Riya'... nah ini gimana yah? ...
kalo udah berani nulis...selamat! anda berstatus penulis..kita smua sebenrnya bisa kok..tinggal niat dan semangat :D
ya ga mas depoy..;)
"Kiky
"Aller Anfang ist schwer". Sama halnya juga dengan menulis. Pada awalnya pasti susah banget mau nulis sesuatu, takut salah lah, takut tulisannya gak dimengerti orang lah, takut norak lah..dsb dbl...Tapi "Übung macht den Meister", Makin banyak berlatih, makin ahli menulis. Saya juga sedang berlatih menulis nih. Akan lebih bagus lagi kalau tulisan kita banyak yang kasih comments. Apalagi yang kasih comment penulis beneran...:)
Sebenarnya dah kontak penulis benerannya henn... tapi ampe skrg komentar tak kunjung tiba... gimana neh Bang J, Mbak HTR dan Mbak AN... ditunggu loh komentarnya untuk penulis yg bodoh ini :D
Post a Comment